Profil dan Biodata Lengkap Syahrini
Nama Lengkap | Rini Fatimah Jaelani |
---|---|
Nama Lain | Syahrini PrincesSyahrini |
Tanggal Lahir | 1 Agustus 1982 |
Tempat Lahir | Bogor |
Kebangsaan | Indonesia |
Pekerjaan | Penyanyi, Aktris |
Agama | Islam |
Zodiak | Leo |
Orang Tua | (Alm) Dadang Zaelani Wati Nurhayati |
Saudara | Aisyahrani (adik) |
twitter.com/princessyahrini | |
instagram.com/princessyahrini |
Biografi dan Karir Syahrini
Syahrini merupakan nama lain dari Rini Fatimah Jaelani. Syahrini merupakan penyanyi yang berkebangsaan Indonesia. Ia lahir di Bogor pada tanggal 1 Agustus 1982. Ia merupakan putri pertama dari pasangan (Alm) Dadang Zaelani dengan Wati Nurhayati. Ia memiliki adik bernama Aisyahrani yang merupakan managernya. Masa kecilnya dijalaninya di Sukabumi. Ia berzodiakkan Leo.
Di dunia musik, Syahrini pertama kali sebagai penyanyi soundtrack film "Coklat Stoberi" (2007) yang berjudul "Tatapan Cinta" (2007). Kemudian Syahrini merilis album pertamanya yang berjudul My Lovely pada tahun 2008. Syahrini juga pernah membintangi film yang berjudul "The Maling Kuburans" pada tahun 2009. Pada pertengahan tahun 2009, merilis single yang berjudul Pusing Setengah Mati.
Pada tanggal 26 Desember 2009, Syahrini dipertemukan dengan Anang Hermansyah pada acara di stasius televisi swasta. Dan pada akhirnya Syahrini berduet dengan Anang Hermansyah dengan single pertama "Jangan Memilih Aku" pada tahun 2010. Duetnya dengan anang menjadi titik terang karir syahrini. lagu ini menghasilkan kesuksesan menduduki puncak teratas di acara musik di Indonesia. kemudian mereka merilis single kedua dengan judul "Cinta Terakhir" pada tahun 2010. Lagu ini pun berstatus sama dengan single pertama mereka. Kemudian Anang mengaransemenkan lagu "Aku Tak Biasa" untuk dinyanyikan oleh Syahrini. Kerja sama mereka tak berlangsung lama dikarenakan beberapa persoalan.
Syarini pun bersolo karir. ia merilis single dengan judul "Kau yang Memilih Aku" pada tahun 2011. Lagu tersebut merupakan lagu ciptaan adik kandungnya Aisyahrani. Pada tahun 2011 Syahrini juga merilis lagu religi berjudul Taubatlah Taubat. Penampilan dan gaya bicara Syahrini menjadi trendsetter sehingga Syahrini dinobatkan menjadi artis Trendmaker 2011 versi infotainment. Dimana gaya bicaranya yaitu "Alhamdulillah ya, sesuatu banget" dan tata riasnya seperti "Jambul Khatulistiwa" dan "Bulu Mata Anti-Tsunami". Selain di bidang tarik suara, Syahrini juga membintangi beberapa judul film.
Diskografi
- My Lovely - 2008
- Jangan Memilih Aku (bersama Anang Hermansyah) - 2009
- Semua Karena Cinta - 2012
- Princess Syahrini - 2016
Single
- Aku Tak Biasa (2010)
- Kau Yang Memilih Aku (2011)
- Taubatlah Taubat (2011)
- Sesuatu (2012)
- Semua Karena Cinta (2012)
- Cinta Tapi Gengsi (2013)
- Cetar (2014)
- Cinta Sendirian (feat. Maruli) (2014)
- Sandiwara Cinta (2014)
- Seperti Itu? (2015)
- Kau Tak Punya Hati (2015)
- Dream Big (International Single) (2015)
- I Love you Allah (2016)
Film
- Basahhh... (2008)
- The Maling Kuburans (2009)
- Baik-Baik Sayang (2011)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar